Berkunjung di Desa Nggawia Tersedia Wisata Manggrove & Potensi Unggulan Kopi Tanambi

Harian Sulawesi | Touna – Kabupaten Tojo Una Una provinsi Sulawesi Tengah saat ini melakukan penataan wisata unggulan yang dinilai memiliki potensial peraih PAD seperti wisata Manggrove dan Kopi Tanambi (potensi unggulan) yang ada di desa Nggawia Kecamatan Tojo Barat.

Atas keprihatinan inilah, sehingga pemerintah daerah Tojo Una Una melalui Kepala Dinas Pariwisata & Kebudayaan Muhammad Arsyad SE, MSi didampingi Sekertaris HPI Sulteng dan Ketua Desa Wisata Nusantara (Dewisnu) Tojo Una Una Saiful Hulungo SPd melakukan kunjungan kerja di desa Ngawia Kecamatan Tojo Barat, Rabu (22)2/2022).

Kunker Kadis Pariwisata & Kebudayaan tersebut dalam rangka melihat secara langsung terkait potensi Wisata Manggrove Desa Nggawia dan pusat produksi penghasil Kopi Lokal Tanambi di Desa setempat.

Pantauan media ini, nampak kedatangan tamu penting dari Kabupaten Tojo Una Una itu di sambut dengan baik oleh Camat Tojo Barat Ruslan Siparante SPd bersama jajarannya dan kepala Desa Nggawia bertempat di kawasan Wisata Manggrove.

Melalui Thema Focus Group Discussion tentang Potensi Sumber Daya Alam tentang wisata Manggrove dan Produk Lokal Kopi Tanambi, pemerintah terus berupaya untuk meningkatkan Dua Potensi unggulan ini melalui promosi wisata daerah krena merupakan aset yang di miliki Desa Nggawia Kecamatan Tojo Barat – Kabupaten Tojo Una una.

Kadis Pariwisata dan Kebudayaan Tojo una una Muhammad Arsyad memaparkan, untuk mengelola dan mengembangkan Potensi Wisata, tentu akan di mulai dari suatu gagasan dan inovasi yang di tuangkan dalam bentuk konsep dan rancangan yang sistematik, terukur dan terpadu guna untuk dapat mewujudkannya.

Hal ini sambung Muhammad Arsyad berangkat dari suatu gagasan dan inovasi sehingga bisa menjadikan suatu harapan dengan memanfaatkan potensi yang ada, yakni hutan Mangrove yang bisa di kelola menjadi tempat wisata bermanfaat dengan tujuan agar kelestariannya bisa terjaga dengan mengacu pada kearifan lokal sesuai dengan peruntukannya.

“Wisata manggrove yang terdapat di Desa Nggawia Kecamatan Tojo Barat, kedepan akan menjadi salah satu tempat kunjungan wisatawan atau paling tidak merupakan tempat transit bagi wisatawan yang akan berkunjung di Togean Island Kabupaten Tojo Una una.


Wisata manggrove Desa Nggawia adalah Aset yang perlu terus dilestarikan dan tetap di pertahankan keasriannya, serta tetap terjaga dan dilindungi dari berbagai keaneka ragaman flora dan fauna yang ada disekitarnya” papar Kadis Pariwisata & Kebudayaan.

Dia menambahkan, keberadaan pariwisata juga perlu dijaga alam lingkungannya serta suasana kamtibmas yang menjadi faktor utama, guna terciptanya keamanan, ketentraman serta kedamaian.

“Maka dengan demikian seluruh pengunjung yang akan menikmati panorama wisata manggrove Desa Nggawia dalam suasana nyaman dan tenteram, sambil menikmati secangkir Kopi Tanambi yang merupakan salah satu ikon produk Lokal Desa Nggawia ” sebutnya,”.

Senada, Sekertaris HPI Prov .Sulawesi Tengah yang juga Ketua Desa Wisata Nusantara Tojo Una una Syaiful Hulungo mengatakan , bahwa wisata manggrove Desa Nggawia memiliki wisata Alam yang sangat Interested dengan panorama keindahan alam hayati yang setiap orang berkunjung di tempat ini merasa nyaman dan damai, apalagi sambil menikmati secangkir Kopi Tanambi, ujar Syaiful.

Usai kunjungan dari wisata manggrove Nggawia, Sekertaris HPI Sulteng dan Kadis Pariwisata dan Kebudayaan Tojo Una una, melanjutkan kunjungan kerjanya ke pusat pengolahan Kopi Lokal Tanambi, untuk melihat secara langsung tentang proses pengolahan Kopi Lokal Tanambi, mulai dari proses bahan dari buah kopi hingga produksi menjadi Produk Kopi Lokal Tanambi dalam kemasannya yang telah siap untuk di pasarkan.

Produksi Kopi Lokal Tanambi Desa Nggawia Kecamatan Tojo Barat, dari pantauan media ini adalah salah satu produk Lokal yang sudah memiliki segmen pasar yang telah cukup di kenal di Sulawesi Tengah, bahkan hingga di pulau jawa, karena itulah Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan menyatakan dukungan sepenuhnya dalam rangka pengembangannya, terutama dalam promosi dan distribusi produk lokal Tanambi Desa Nggawia Kecamatan Tojo Barat Kabupaten Tojo Una una.

Penulis : Darma

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *